Monday, October 14, 2013

BELT EVO Part 03


Perkembangan Sabuk Kamen Rider 


Okey. Kali ini @ku akan memberikan penjelasan atau sedikit uraian mengenai SFX dari sabuk yangada pada kamen rider OOO (dibaca: ozu). Pada serial ini, sabuknya disebut dengan Ozdriver dan menggunakan medal sebagai aktivatornya. Medal? Tau kan apa itu medal? Mirip uang koin namun berukuran lebih besar di serial ini. Jika pada serial Double, nama-nama gaia memory dalam bahasa Inggris, maka dalam serial ini, nama-nama medal menggunakan bahasa Jepang, dalam hal ini hewan. Dengan adanya serial ini, sedikit banyak akan menambah perbendaharaan kita tentang binatang dalam bahasa Jepang. Form yang sempurna dalam serial ini disebut dengan Combo.

Ozdriver menggunakan 3 medal untuk membentuk wujud Ozu. Medal pertama untuk kekuatan tubuh bagian atas (kepala), medal ditengah untuk kekuatan tubuh bagian tengah (tangan) dan medal terakhir untuk kekuatan tubuh bagian bawah (kaki). Saat berubah wujud, salah satu medal bisa diganti dengan medal lain. Combo default kamen rider Ozu menggunakan medal merah, medal kuning dan medal hijau. SFXnya adalah ”TAKA” TORA” BATTA” lalu diikuti dengan ”TATOBA TATOBA TATOBA”. Ini adalah form default yang terdiri dari taka medal (elang), tora medal (macan) dan batta medal (belalang). Jika medal ditengah diganti dengan kamakiri medal (belalang sembah), SFXnya adalah ”TAKA” KAMACHI” BATTA”. Itu saja karena kombinasi ini bukan termasuk combo. Untuk melakukan serangan terakhir, Ozu melakukan scan pada Ozdriver dan akan terdengar ”SCANNING CHARGE”.
Sebelum membahas combo Oz, @ku akan menjelaskan jenis-jenis medal yang digunakan. Ada 7 jenis medal yang digunakan, yaitu
1. Medal merah terdiri dari taka (elang), Kujaku (merak) dan kondoru (condor)
2. Medal hijau terdiri dari kuwagata (kumbang dua tanduk), kamakiri (belalang sembah) dan batta (belalang)
3. Medal kuning terdiri dari raion (singa), tora (macan), cheetah (cheetah)
4. Medal biru terdiri dari sachi (hiu), unagi (belut) dan tako (gurita)
5. Medal perak terdiri dari sai (badak), gorilla, dan zou (gajah)
6. Murasaki medal (medal ungu) terdiri dari Ptera, Tricera dan Tyranosaurus
7. medal emas terdiri dari cobra, kame (kura-kura) dan wani (buaya)
           

Baiklah, sekarang dibahas SFX yang akan muncul saat medal combo di akses.
1. Default Combo ”TAKA” ”TORA” ”BATTA”--à ”TATOBA TATOBA TATOBA”


2. Green Combo “KUWAGATA” “KAMACHI” “BATTA” ---“GATA GATA GATAKIRIBA GATAKIRIBA”


3. Blue combo ”SACHI” ”UNAGI” ”TAKO” --- ”SHA SHA SHAUTA SHA SHA SHAUTA”


4. Yellow Combo “RAION” “TORA” “CHIITAH”  --- “RATA RATA RATORATA”


5. Silver Combo “SAI” “GORILLA” “ZOU” --- “SAGOZOU…SAGOZOU”


6. Red Combo “ TAKA” “KUJAKU” “KONDORU” --- “TAJADORU”


7. Murasaki Combo “PTERA” “TRICERA” “TYRANO” --- “PUTOTYRANOSAURUS”


8. Gold Combo ”KOBURA” ”KAME” ” WANI” --- ”BURAKAWANI”

            Untuk Putotyra Combo dan Tajadoru Combo, ada SFX tambahan. Saat putotyra mengeluarkan jurus andalan dengan kapak tyrano, ada SFX “PUTOTYRANO HISATSU”. Dan pada Tajadoru yang memiliki Spinner, ada SFX ”GIGA SCAN” saat melakukan serangan. Khusus murasaki combo, medalnya tidak bisa dikombinasikan dengan yang lain. Jadi, tidak akan ada combo dengan medal lainnya. Gold medal juga special karena hanya muncul pada Movie serial Oz. Medal lainnya yang hanya muncul di movie yaitu imajin medal dan shocker medal yang menghasilkan tamashii combo.
            Sebagai penutup, @ku akan memberikan trivia untuk nama-nama medal itu. Kata ”taka” sering dengar? Bagi penggemar naruto, kata taka pasti sudah familiar. Itu adalah kelompok yang dibentuk oleh Sasuke. Kalau kata ”tako”? Bagi penggemar makanan takoyaki, kata ini pasti sudah tidak asing lagi. Kalau kata ”kame”, itu sering kita dengar jika kita mengikuti serial Kamen rider Den-O. Kemudian kata ”sai”. Bagi penggemar serial hikaru no go, pasti sering mendengar kata ini. Kata ”raion” bukanlah kata dalam bahasa Jepang, melainkan kata Lion namun dalam pelafalan orang Jepang. OK, sekian dulu kabar dari perkembangan belt kamen rider. Selanjutnya, jika ada kesempatan, yang akan dibahas adalah SFX dari serial Kamen Rider Fourze.
Mechadot, 14 October 2013, before midnight.
NB: untuk permainan dalam ekstensi flash, bisa di download di sini. Terima Kasih.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...