Tuesday, July 1, 2014

EL Nino Bakal Tiba


Kemarau dan Pelajarannya


Musim kemarau panjang diprediksikan akan hadir kembali. Tentu saja kehadirannya memiliki dampak yang (mungkin) lebih besar dari tahun sebelumnya mengingat pemanasan global semakin meningkat. Efek rumah kaca sebagai dampak dari emisi karbon turut andil dalam memperkeruh situasi.

Kemarau sudah pasti membawa dampak bagi petani. Hasil pertanian dipastikan menurun. Di lain pihak, pengurangan lahan pertanian di beberapa wilayah semakin memperburuk keadaan. Petani harus bisa mensiasati kondisi ini. Mencari komoditas yang bisa bertahan saat kemarau. Pemerintah harus bisa memfasilitasinya.

Kemarau tidak lepas dari kasus kebakaran, terutama kebakaran hutan. Pengamanan hutan dan pencegahan kebakaran hutan harus ditingkatkan. Pelu juga diwaspadai, kemungkinan adanya oknum nakal yang menunggangi kebakaran hutan untuk melakukan deforestasi hutan. Jika hal itu terus terjadi maka tidak bisa dipungkiri, wilayah hutan kita yang kecil akan semakin mengecil.
Selain masalah utama yang berupa titik api, asap sebagai dampak sampingan juga perlu diwaspadai. Asap dapat mengganggu aktivitas masyarakat, seperti transportasi dan mobilitas antar pulau, baik mobilitas orang maupun sembako. Yang paling utama tentu saja bisa mengganggu kesehatan warga masyarakat.

Dari sudut pandang agama, fenomena alam ini bisa jadi merupakan ujian, teguran atau bahkan merupakan hukuman/azab kerana tingkah polah manusia yang sudah melewati batas. Meskipun penyebab utama fenomena ini adalah ulah tangan manusia sendiri, ini adalah salah satu cara alam memperbaiki dirinya sendiri sekaligus menjadi pelajaran bagi manusia yang mau berpikir. Sudah saatnya kita kembali ke jalan yang benar.

Jika bukan kita SEMUA (bukan sebagian merusak, sebagian memperbaiki) yang proaktif dan sadar akan lingkungan, bukanlah hal yang mustahil jika suatu hari nanti, jambrud khatulistiwa ini akan menjadi koral khatulistiwa.

Gambar
01 Juli, finished 02 juli


No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...