Thursday, May 11, 2017

Bukan Bangsa Elbaf



KEDATANGAN ORANG BESAR

Beberapa hari yang lalu, tepatnya Hari Minggu, 7 Mei Tahun 2017, wilayah ini dihebohkan dengan kedatangan seorang kepala negara, yaitu Pak Presiden. @ku sebagai warga biasa tidak terlalu heboh dalam menanggapi situasi langka seperti ini. Apalah arti ratik di tengah deru badai yang menggelegar. Lagi pula, untuk bertemu dengan orang sekelas kepala negara, orang biasa sepertiku perlu keberuntungan yang cukup besar. Masalahnya, setiap kali ikut acara undian, presentase terpilih selalu mendekati angka nol alias zero alias zonk.


Kedatangan Big Boss kadang (tentu saja) merepotkan  beberapa pihak. Para pegawai mempersiapkan segalanya selama berhari-hari meskipun kunjungannya hanya sekitar 60 menit. Jalan utama menjadi padat dan macet kerana adanya aparat yang melakukan tindakan sterilisasi. Bahkan ada sejumlah keluarga yang membatalkan liburan kerana terjebak macet di wilayah wisata Labirin.

Saat sang presiden lewat, semua kendaraan diharuskan berhenti. Tidak boleh ada yang berjalan. Jika berjalan, ada kemungkinan akan ditabrak oleh aparat yang bertugas melawan presiden. @ku bersyukur sekali kerana tidak tinggal satu pulau dengan kepala negara. Pasti repot jika harus selalu berhenti saat berpapasan dengan Presiden. Beberapa menit waktuku yang berharga bisa hilang hanya karena itu. Lagi pula, jendela mobil beliau juga tertutup. Jadi tak ada gunanya jika tidak ada kontak mata meskipun berpapasan dengan kepala negara.

Apakah memang perlu seketat itu pengawalan kepala negara di negeri yang damai ini? Jadi ingin tahu bagaimana perlakuan terhadap kepala negara di negari lain. Yang jelas, tidak bisa dibedakan dengan gaya kepemimpinan di masa lalu di mana wilayah kekuasaan tidak terpisah oleh lautan dan samudera. Baiklah. Cukup sekian komentar kali ini berhubung @ku tidak terlalu menguasai materi ini. Ya mudah-mudahan saja komentar semacam ini tidak menuai sesuatu yang tidak diinginkan di kemudian hari. Terima kasih.


Zet.@  Rider 082511052017

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...